Ikatan Alumni PENS-ITS (IKA PENS-ITS)

Tak terasa PENS telah genap berusia 22 tahun. Institusi yang berdiri dan diresmikan oleh Presiden Soeharto pada pertengahan tahun 1988 ini telah melahirkan lebih dari 5000 alumni-alumni yang sukses.  Tidak hanya menyebar di Indonesia, alumni PENS juga tersebar di berbagai belahan dunia seperti Singapore, Norwegia, Jepang, Amerika, Arab. Oleh karena itu, sudah saatnya IKA PENS membangun sebuah koordinasi yang terstruktur dan terorganisir dengan baik.

Pertemuan hari ini(28/11) adalah Pra Pertemuan, sebelum pertemuan akbar alumni di ulang tahun perak PENS yang genap berusia 25 tahun pada 2013 nanti. Acara dipandu oleh Pak Firman, akrab disapa Cak Firman oleh para alumni. Suasana kekeluargaan begitu terasa pada kegiatan yang mempertemukan semua lulusan PENS lintas angkatan ini.
Kemudian, sambutan pertama dari Cak Sugeng, Alumnus angkatan 90, mulai membakar semangat dari para alumni, beliau mengajak untuk mendoakan semua dosen, guru, dan karyawan yang mana karena jasa mereka sangat berperan penting dalam keberhasilan para alumni. Serta menjadi titik tumpu sebelum memasuki dunia kerja. Alumnus jurusan telekomunikasi tersebut sangat bangga dengan kualitas para alumni.
Acara diteruskan dengan pemilihan ketua IKA PENS untuk pertama kali. Para kandidat seperti Cak Ishyom, Cak Didik tampak sangat bersemangat. Akhirnya, setelah melalui rapat yang begitu menarik, diputuskan untuk voting. Cak Ishyom terpilih menjadi ketua IKA PENS yang pertama kali. 
IKA PENS BATAM ?
Tak diragukan lagi bahwa PENS mampu menghasilkan tenaga-tenaga ahli yang siap dan terampil di dunia kerja. Para alumninya telah tersebar di berbagai tempat kerja. BATAM terkenal sebagai salah satu kota industri di Indonesia. Di sana banyak industri berskala internasional dan ternyata di sana banyak aluni PENS yang sukses berkarir. Untuk menjalin silaturahim sesama alumni PENS yang ada di Batam, mereka membentuk IKA PENS BATAM.
Mereka tetap peduli dengan almamater yang membesarkannya, terbukti dengan salah satunya adalah mempublikasikan penerimaan mahasiswa baru PENS-ITS. Dapat dilihat pada blog IKA PENS BATAM : http://ikapensbatam.wordpress.com/.
Semoga persaudaraan tetap terjaga. POLITEKNIK....JOSS  !!!